17 Peluang Usaha yang akan tren di 2022

Peluang usaha di tahun 2022 ini terbuka lebar bagi banyak kalangan, terlebih di era digital saat ini. Terdapat berbagai jenis peluang usaha yang bisa Kamu coba saat ini. Yang bisa membuat Kamu mendapatkan penghasilan tambahan bahkan bukan tidak mungkin akan menjadi bisnis utama Kamu. Saat ini, banyak anak muda tidak hanya ibu ibu saja yang ingin membangun usaha baik itu usaha rumahan sampai usaha serius untuk mendapatkan waktu kerja yang fleksibel dan tidak terikat. Dengan kemajuan teknologi, peluang usaha semakin terbuka lebar dan semakin beragam jenisnya, usaha rumahan pun semakin mudah untuk dilakukan. 


Peluang Usaha di tahun 2022

Di awal tahun 2022 ini, mari kita lihat peluang usaha apa saja yang menguntungkan dan akan tren kedepannya untuk Kamu coba lakukan. Ada beberapa bisnis rumahan yang tidak memerlukan modal tinggi loh! ada juga peluang usaha yang bisa bikin kamu jadi auto sultan tiba – tiba! Mari kita simak dan pelajari satu persatu peluang usaha yang akan tren di tahun 2022 ini.

1. Peluang Usaha Bisnis Cake atau Toko Roti

Jika Anda memiliki skill memasak kue, Anda bisa memanfaatkan kemampuan untuk memulai bisnis kue. Jenis kue basah maupun kue kering sama-sama banyak disukai oleh masyarakat. Apalagi saat-saat spesial atau hari istimewa.

Banyak aneka usaha kue yang bisa Anda lakukan. Mulai dari usaha korean cakebento cakesoft cookies, kue ulang tahun, kue basah dan masih banyak lagi. Anda bisa melakukannya hanya dengan di rumah saja.

Baca juga : Mau usaha buka toko roti atau kue? Ikuti langkah ini!

2. Usaha Aksesoris Wanita

Banyak wanita yang senang menggunakan aksesoris untuk mempercantik penampilan. Karena itu, bisnis aksesoris bisa merupakan peluang usaha yang cukup menguntungkan untuk para pelaku bisnis rumahan. Apalagi jika Anda merupakan orang yang kreatif dan sabar untuk membuat aksesoris yang cantik.

Aksesoris berupa kalung, gelang, cincin, strap masker, bandana, syal hingga aksesoris lainnya bisa dibuat dari manik-manik, batuan-batuan indah, mutiara, rantai, rajutan dan masih banyak lagi. Anda bisa menjualnya melalui marketplace atau lewat media sosial.

 

3. Usaha Catering

Ada lagi ide bisnis rumahan yang bisa Kamu jalani jika memiliki keahlian memasak. Kamu bisa membuka bisnis catering untuk kantoran, catering dengan menu diet hingga catering sehat. Membuka bisnis makanan bisa menghasilkan keuntungan yang tidak main-main. Tentunya usaha catering bisa dijadikan salah satu pilihan untuk kalian yang memiliki bakat dan ketertarikan untuk memasak.

Baca juga : Tips Ide Bisnis Rumahan Yang Mudah Bagi Ibu Rumah Tangga

 

4. Peluang Menjadi Penulis Komik

Sekarang ini, banyak situs online yang membebaskan anggotanya untuk menulis cerita fiksi yang menarik. Jika Kamu memiliki kreativitas untuk mengembangkan ide fiksi, Kamu pasti bisa melakukan usaha rumahan satu ini. Kamu bisa mewujudkan impian Kamu menjadi penulis dengan menulis buku cerita seperti novel atau membuat komik. Saat ini sudah banyak anak muda yang memanfaatkan bakat menulisnya untuk membuat cerita di situs – situs novel online atau membuat blognya sendiri, bahkan tulisannya diangkat untuk naik ke layar lebar.

 

5. Menjadi Reseller atau Dropshipper

Peluang usaha yang cukup menjanjikan ini banyak di gandrungi. Karena usaha ini tidak memerlukan modal. Biasanya untuk membuka bisnis, Kamu harus memiliki modal. Namun, jika terhalang modal, Kamu bisa memulai usaha bisnis reseller dan dropshipper produk – produk yang di jual online di marketplace. Di sini, Kamu akan berperan untuk menjualkan atau memasarkan produk orang lain.

Kamu cuma perlu mencari supplier barang yang bagus dan terpercaya. Kamu juga bisa memasarkan produk orang lain dengan menggunakan nama toko sendiri. Pembeli yang membeli barang melalui dropshipper tidak tahu siapa penjual asli produk tersebut.

Baca juga : 3 Peluang Bisnis Modal Kecil dan Tipsnya agar Menguntungkan

 

6. Online Shop Produk Kecantikan

Tren kecantikan memang tidak pernah ada matinya. Setiap hari, penggemar skincare antusias berburu dan mencoba produk terbaru. Tren ini bisa dimanfaatkan untuk mencari keuntungan dengan berjualan online.

Memang, penjual skincare online sekarang banyak menjamur. Tapi, dengan strategi promosi yang unik dan menarik bisa jadi usaha yang kita jalankan lebih laris dibanding yang lain. Maklum, skincare sekarang ini sudah menjadi kebutuhan pokok bagi perempuan. Asal rajin promosi, dijamin untung bisa di tangan.

 

7. Budidaya Ikan Hias

Budidaya ikan hias bisa memberikan keuntungan yang tidak main-main. Pasalnya, beberapa jenis ikan hias bisa dijual hingga jutaan rupiah. Ya, bagi mereka pecinta ikan hias tentu harga tersebut tidak akan menjadi masalah.

Jadi, jika Anda gemar untuk merawat ikan hias, jadikan hal tersebut menjadi ladang bisnis yang menarik untuk digeluti. Jika usaha diawali dengan hobi, tentu Anda mungkin tidak akan merasa sulit ketika menjalani bisnis tersebut.

 

8. Usaha Jasa Desain Grafis

Jika Anda memiliki keterampilan dalam bidang desain grafis, tentu Anda bisa membuka peluang usaha di bidang tersebut. Di zaman serba online seperti saat ini, jasa desain grafis sangat dibutuhkan banyak sektor untuk melakukan branding hingga rebranding.

Anda bisa memanfaatkan kemampuan desain grafis dengan sistem freelance di mana Anda bisa bekerjasama dengan pihak atau perusahaan luar untuk membuat iklan atau branding usaha mereka.

 

9. Peluang Usaha Kursus Online

Semasa pandemi, perusahaan besar membutuhkan tenaga kerja dengan berbagai soft skill untuk bangkit dari keterpurukan akibat covid-19. Akibatnya, muncul peluang profesi baru yang mendorong para pencari kerja untuk beradaptasi dengan mempelajari keahlian baru.

Jika memiliki pengalaman dan pengetahuan di bidang tertentu, jangan ragu-ragu untuk menawarkan jasa pelatihan. Pasalnya, banyak peminat yang lebih memilih pelatihan online dengan alasan lebih praktis dan terjangkau.

Berdasarkan riset Randstad Sourceright, beberapa kursus online yang sedang banyak dicari adalah data analyst, panduan wirausaha online, digital marketing, dan masih banyak lagi. Dengan banyaknya peminat, keahlian bisa dijadikan sumber bisnis yang menjanjikan, lho!

10. Usaha Jasa Copywriter

Jika Kamu suka menulis, tidak ada salahnya untuk mendalami tentang Copywriter. Kamu akan menulis artikel dan konten yang dipadukan dengan teknik SEO (Search Engine Optimization). Saat ini, posisi ini sangat dibutuhkan untuk mengoptimalkan pemasaran produk yang disesuaikan dengan SEO.

Perkembangan teknologi membuat banyak orang beralih ke dunia online. Banyak orang-orang mengandalkan Google untuk mencari produk atau sekedar mencari informasi tertentu. Untuk memanfaatkan situasi ini, banyak perusahaan yang membutuhkan jasa Copywriter yang mengerti cara penulisan dengan teknik SEO.

 

11. Jasa Laundry Kiloan

Hidup di lingkungan kampus atau perumahan dengan mayoritas penduduk yang sibuk? Wah, bisa jadi peluang untuk buka usaha laundry kiloan! Banyak orang, khususnya para kelompok generasi milenial atau generasi Z memiliki kesibukan dengan intensitas tinggi. Sehingga, terkadang mereka akan memilih untuk melakukan hal simple seperti membayar jasa dan waktu orang lain untuk mencuci pakaian. Jadi, usaha laundry kiloan ini bisa sangat menguntungkan jika dijalani.

 

12. Usaha Menjahit

Pakaian merupakan kebutuhan penting di dalam kehidupan. Dari keahlian menjahit yang Anda miliki, Anda bisa membuka peluang usaha besar seperti tailor, konveksi hingga butik. Tentunya, kreativitas dan kerapihan menjadi tolak ukur utama untuk mengembangkan bisnis ini. Jadi, jika Anda memiliki skill tersebut, padukan dengan skill bisnis agar usaha jahit menjahit Anda bisa terus berkembang.

 

13. Jasa Penitipan Hewan Peliharaan

Suka merawat hewan peliharaan? Kenapa tidak memanfaatkannya saja untuk peluang usaha rumahan? Anda bisa membuka usaha jasa penitipan hewan bagi orang-orang yang kebingungan ketika harus meninggalkan binatang peliharaannya di rumah.

Selain itu, Anda juga bisa berkembang untuk menawarkan jasa lain seperti grooming. Di sisi lain, Anda tentu akan senang bertemu hewan-hewan baru dan tetap bisa menghasilkan keuntungan tersendiri.

 

14. Bisnis Toko Kelontong

Bisnis toko kelontong menjanjikan keuntungan yang besar. Selain itu, usaha ini bisa saja disambi dengan urusan rumah tangga seperti mengurus rumah. Anda bisa memanfaatkan area depan rumah untuk membuka toko kelontong. Anda bisa menjual produk seperti bahan-bahan pokok yang selalu dibutuhkan oleh orang-orang. Tentunya dibutuhkan skill untuk bisa mengatur keuangan agar bisnis ini bisa terus memutar dan berkembang.

 

15. Usaha Franchise atau Kedai Kopi

Jika Anda memiliki area besar di depan rumah, kenapa tidak dimanfaatkan untuk membuka kedai kopi atau usaha franchise saja. Pasalnya, saat ini semakin banyak anak muda yang suka nongkrong di berbagai tempat seperti kedai kopi.

Anda bisa secara kreatif membuat kedai kecil-kecilan dengan menyediakan fasilitas tambahan seperti tempat yang nyaman, wifi gratis dan menu makanan yang nikmat namun mudah untuk dibuat.

 

16. Usaha Makanan Ringan

Pola kerja dari rumah alias work form home yang kian populer dan sudah menjadi tren pada masa pandemi juga bisa menjadi ladang bisnis. Apalagi, pola kerja itu kemungkinan masih akan terjadi di 2022. Nah, yang mau memanfaatkan peluang ini untuk mendulang uang, tak ada salahnya mencoba bisnis makanan ringan.

Sepele memang. Pasalnya, produk camilan murah harganya. Tapi camilan berpotensi menghasilkan untung besar karena pembelian camilan biasanya dalam jumlah banyak.

Untuk bisnis ini, kita bisa memakai strategi bundling atau menawarkan promo untuk pembelian jumlah tertentu. Asalkan konsisten, kamu bisa meraup untung besar dari bisnis sederhana ini.

 

17. Trading Saham

Anak muda biasanya sangat menggebu-gebu jika menyebutkan kata trading dan saham. Bermain saham bisa membuat Anda untung berkali-kali lipat jika tahu caranya. Namun, untuk menjalankan usaha yang bisa dari rumah ini butuh ilmu yang tepat karena memiliki risiko yang juga tinggi. Jika Anda tertarik, Anda harus membekali diri dengan ilmu investasi saham dengan baik dan benar.

itu dia usaha rumahan yang bisa jadi ide bisnis menguntungkan. Kalau kamu, tertarik dengan bisnis apa nih?

Hubungi sekarang
1
💬 Chat disini!
Scan the code
Halo, selamat datang di blog Barantum. 👋

Anda bisa menghubungi kami dengan mengklik "Hubungi sekarang".