Barantum Optimalkan Keamanan Sistem dengan Kebijakan Terbaru

Pada era digital saat ini, tak jarang terjadi kasus kebocoran data yang dialami baik individu maupun perusahaan. Kebocoran data ini mengakibatkan berbagai kerugian, mulai dari kerugian finansial, kerusakan reputasi, dan hilangnya kepercayaan dari pelanggan. Dalam kasus kebocoran data ini pun marak terjadi di Indonesia. Dilansir dari kompas, Indonesia menempati peringkat ketiga sebagai negara dengan kebocoran data terbanyak berdasarkan studi perusahaan keamanan siber asal Belanda, Surfshark.

Melihat hal tersebut, Barantum berupaya untuk menjaga keamanan data pelanggan dari serangan siber dengan meningkatkan keamanan sistemnya. Salah satu upaya yang dilakukan Barantum, yaitu dengan menerapkan kebijakan batas akses akun CRM Barantum dimana dalam 1 sesi akun Barantum hanya bisa diakses pada 3 platform secara bersamaan. Yaitu, pada 1 sesi di browser bersamaan dengan 1 sesi di gadget Android, dan 1 sesi di gadget iOS.

Oleh sebab itu, Anda perlu memastikan untuk menggunakan browser dan gadget yang sama setiap kali ingin mengakses akun Barantum. Jika tidak, maka sesi pada browser ataupun gadget sebelumnya akan otomatis ter-log out dan beralih ke sesi browser/gadget yang baru.

Demi menjaga keamanan data Anda lebih optimal, diharapkan Anda tidak membagikan informasi akses CRM Barantum kepada orang lain dan jangan sharing akun CRM sekalipun dengan rekan satu tim.

Apa Yang Terjadi Jika Login Pada Browser di Platform Berbeda?

Jika akun Anda login browser pada platform berbeda, maka browser yang Anda gunakan sebelumnya akan otomatis ter-log out (keluar). Berikut ilustrasi penggunaan akun Barantum di browser pada platform berbeda.

batas akses akun barantum

Dari ilustrasi di atas bisa disimpulkan bahwa Anda hanya bisa menggunakan 1 sesi browser saja. Sebagai contoh, sekalipun jika Anda login menggunakan browser A pada laptop 1. Lalu Anda login menggunakan browser A juga pada laptop 2. Maka akun pada akun pada browser A di laptop 1 otomatis ter-logout.

Saat ada yang menggunakan akun Anda di browser baru, Anda akan mendapatkan notifikasi akun ter-log out otomatis pada browser lama. Sehingga jika Anda merasa tidak melakukan login pada browser lain, Anda bisa segera mengetahuinya dan lebih cepat untuk menindaklanjuti adanya aktivitas mencurigakan pada akun Anda.

Adanya batas akses ini pun juga untuk menghidari oknum yang iseng mengotak-atik data Anda, lho. Misalnya, oknum iseng login ke CRM teman kerjanya dan membuat task atau report palsu. Tentu Anda bisa kena “semprot” atasan bukan? Meskipun kami yakin oknum di dalam internal bisnis Anda tidak ada yang seperti itu. Namun tidak ada salahnya untuk melakukan pencegahan, kan?

Bagaimana Cara Mengakses Akun Barantum di Handphone?

Cara untuk akses akun Barantum menggunakan handphone sangatlah mudah. Anda dapat menggunduh Barantum mobile di PlayStore atau AppStore secara GRATIS. Namun, perlu diperhatikan bahwa Anda hanya bisa mengakses akun Barantum pada 1 perangkat Android dan 1 perangkat iOS.

batas akses akun barantum

Dari ilustrasi di atas, bisa disimpulkan bahwa akun CRM Anda hanya bisa diakses pada 1 sesi di browser bersamaan dengan 1 sesi Andoid dan 1 sesi iOS. Sehingga jika Anda login di perangkat iOS 1 dan login lagi di perangkat iOS 2. Maka akun di iOS sebelumnya akan otomatis ter-logout.

Saat ter-logut otomatis, sama seperti halnya pada browser, Anda akan mendapatkan notifikasi di perangkat iOS 1 bahwa akun Anda telah dibuka pada perangkat iOS lainnya. Sehingga mempercepat penanganan saat terjadi aktivitas mencurigakan ketika Anda merasa tidak melakukan login di perangkat lain.

Bagaimana Jika Akun Tiba-Tiba Keluar Padahal Tidak Log In Di Platform Lain?

Jika akun CRM Anda tiba-tiba keluar padahal tidak melakukan login di platform yang sama dalam 1 sesi, Anda bisa login kembali di platform yang digunakan. Anda pun dapat menghubungi tim Barantum untuk menindaklanjuti kendala akun yang tiba-tiba ter-logout.

Selain itu, Anda bisa meminta rekan yang memegang akun Admin CRM bisnis Anda untuk memeriksa akun Anda login di platform mana saja dan melakukan logout jika Anda merasa tidak sedang login di salah satu platform.

logout akun barantum - akses akun barantum

Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa kebijakan ini dibuat untuk mengoptimalkan layanan dan sistem Barantum. Sehingga Anda dapat lebih nyaman dan aman dalam penggunaanya. Nikmati keunggulan dan beragam manfaat fitur-fitur Barantum DI SINI.

Teknologi CRM All-in-One, yang ada dalam Barantum CRM telah membantu ribuan perusahaan dalam mendorong peningkatan kinerja SDM, peningkatan penjualan, memperbaiki produktivitas, serta meningkatkan pelayanan kepada pelanggan.

Tertarik dengan Barantum?

all product
Barantum adalah penyedia solusi aplikasi CRM, Omnihannel Chat, Call Center Software dan WhatsApp Business API terbaik di Indonesia. Segera konsultasi kebutuhan bisnis Anda dengan tim profesional kami.

Barantum CRM - Mitra Resmi WhatsApp

Hubungi sekarang
1
💬 Chat disini!
Scan the code
Halo, selamat datang di blog Barantum. 👋

Anda bisa menghubungi kami dengan mengklik "Hubungi sekarang".